Friday, May 1, 2009

Show Desktop Dengan Cepat

Show Desktop itu artinya meminimize semua program yang kita jalankan secara bersamaan, seperti word, excel, atau yahoo messenger, ie, dll. Jadi yang kelihatan adalah desktopnya saja. Apa itu desktop?

Desktop adalah tampilan yang pertama kali kita lihat di windows, saat kita tidak menjalankan program, baik word atau excel atau program lainnya. Dan biasanya, di desktop bisa dipasang wallpaper yang cantik seperti gambar bunga, kue, pemandangan, dan sejenisnya. Biar tidak sumpek.

Caranya tekan tombol Windows di keyboard dan tahan, lalu tekan huruf D. Cukup dengan 2 jari saja, Ibu jari (untuk menekan tombol windows) dan Telunjuk (untuk menekan tombol huruf D).

Tips ini berguna, mungkin pada saat anda sedang baca email pribadi atau sedang chating dengan teman, tiba-tiba ada teman atau bos datang. Gunakanlah jurus ini WD (Tombol Windows dengan Huruf D). he2.

Apa itu tombol windows? silahkan lihat di sini.

Tips ini juga aku dapatkan pada waktu aku masih kerja di PT di batam. Saya lupa, apakah diberitahu teman atau baca di internet. Tips cepat show windows ini mempercepat anda dalam bekerja, daripada secara manual dengan mouse.

Cara manualnya:

Cukup klik icon yang bergambar seperti pensil warna biru yang ada di toolbar bawah, sebelah kanan tombol Start. Silahkan dicek.

Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment

Mohon komentar yang baik-baik, tidak boleh nyepam, link yang menurut kami tidak baik, saya hapus, mohon maaf.